04 Juli 2009

SYETAN BERKESEMPATAN MENGGODA KETIKA ORANG AKAN DICABUT NYAWA

Tersebut didalam riwayat, apabila orang sedang menghadapi sakaratul-maut, disaat itu datanglah syetan menggoda. Dia merupakan dirinya seperti keluarga orang itu, yang telah meninggal. Ketika orang yang akan menghadapi maut, bermacam-macam merasakan penderitaan bathin :
  1. Terkenang akan perbuatannya yang maksiat,
  2. Karena belum bertaubat,
  3. Ingat akan keluarga,
  4. Ingat akan sakaratul-maut,
  5. Terlihat ditempat manaia akan kembali,
  6. Haus, Dahaga yang tidak terkira.
Disaat itu syetan merupakan dirinya, seperti keluarga yang telah meninggal sambil memegang gelas berisi air minum yang diemeng-emengkan didepan matanya. Jika ia mau ingkar dari imannya akan diberikan air minum itu.
Demikian syetan menggoda agar orang itu mati didalam kekufuran. Jika orang yang teguh imannya, dia tidak akan tertarik dengan bujukan syetan, karena ia tahu bahwa itu cuma tipuan saja.
Namun bagi mereka yang kuran iman, jadilah mereka ini mangsanya syetan, terjerumus di dalam kekufuran. Padahal air itu tidak diberikan tapi dia sudah murtad dari agamanya. Na'udzubillah!!!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar